Senin, 06 September 2021

SMPIT Manbaul Hikmah Selenggarakan Vaksinasi Pertama untuk Siswa dan Guru

Febriyan Peserta Didik Kelas 8 sedang di vaksinasi dengan menggunakan Vaksin Pfizer

Bekasi, YAPIM
Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Manbaul Hikmah Warrisalah selenggarakan vaksinasi Pfizer untuk semua peserta didik. Kegiatan vaksinasi dilaksanakan di gedung sekolah SMPIT Manbaul Hikmah, Jalan RE. Martadinata Gg. Al Hikmah No.09 Kp. Tanah Baru Desa Karang Baru, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, pada Senin, (06/09).

Kegiatan vaksinasi Pfizer atau BNT162b2 ini terlaksana berkat kerjasama pihak sekolah dengan Puskesmas Pembina Kecamatan Cikarang Utara. Sesuai dengan himbauan pemerintah agar sekolah melaksanakan vaksinasi utnuk siswa terutama yang sudah berumur 12-17 tahun.

Minggu, 11 November 2018

Rabu, 07 Februari 2018

KBM SMPIT MANBA'UL HIKMAH


Yayasan Pendidikan Islam Manba'ul Hikmah (YAPIM) selain menyelenggaran jenjang pendidikan tingkat Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT), lembaga pendidikan islam ini juga menyelenggarakan Sekolah Menengah Pertma Islam Terpadu (SMPIT). SMPIT Manba'ul Hikmah baru angkatan pertama dengan jumlah siswa sebanyak 31 orang siswa yang dijadikan satu kelas. Konsep kelas semula adalah 24 orang siswa perkelas, akan tetapi melihat kondisi siswa yang kurang memungkinkan untuk di pecah menjadi dua rombel (rombongan belajar) selain siswa dikuatirkan kurang kompetitif dari segi efisiensi juga tidak terpenuhi.

Rabu, 20 September 2017

MAKNA DAN SPIRIT TAHUN BARU HIJRIAH BAGI SISWA-SISWI SMPIT MANBA’UL HIKMAH

Siswa-Siswi SMPIT Manba'ul Hikmah Dzikir dan Bacar Shalawat/Foto: ASR
Tahun Baru Hijriah yang mengacu pada peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad Saw. merupakan perhitungan kalender yang dibuat pada saat kepemimpinan Sayyidina Umar Bin Khatthab. Kalender itu dibuat setelah dilakukannya musyawarah oleh para sahabat Nabi. Pada musyawarah tersebut, Utsman Bin Affan Radhiyallahu‘anhu mengusulkan agar bulan pertama dalam kalender Hijriah adalah Muharam. Karena beberapa alasan antara lain bulan muharam merupakan bulan pertama dalam kalender masyarakat Arab di masa yang silam, di bulan Muharam kaum muslimin baru saja menyelesaikan ibadah yang besar yaitu haji ke Baitullah, pertama kali munculnya tekad untuk hijrah terjadi di bulan Muharam karena pada bulan sebelumnya, Dzulhijah beberapa masyarakat Madinah melakukan Baiat Aqabah yang kedua.

Senin, 28 Agustus 2017

MASA PERKENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (MPLS) SEKOLAH ISLAM TERPADU (SIT) MANBA'UL HIKMAH


Kegiatan Masa Perkenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Sekolah Islam terpadu (SIT) Manba'ul Hikmah, Cikarang Kab. Bekasi Jawa Barat

Minggu, 10 Juli 2016

PROFIL YAYASAN PENDIDIKAN ISLAM MANBA'UL HIKMAH



Nama Lembaga         : YAYASAN MANBA’UL HIKMAH
Pimpinan                    : Drs. KH. Agus Salim
Direktur                      : Abdus SalehRadai, S.Th.I
Kepala SDIT               : Nurul Fadhilah, S.S.I, S.Pd.
Kepala SMPIT            : A. Fajrin LH, S.Pd.I
Alamat                         : Jl. RE. Martadinata No. 09 Kp. Tanah Baru
                                       Desa Karang Baru Kab. Bekasi Jawa Barat
                                       Telp. 021-89104066
                                       Contac Person (081212711146/0817711146)
                                       Email: manbaulhikmah09@gmail.com 
                                       www.yapim09.blogspot.com
Tahun Berdiri            : 12 Juni 2006
Akte Notaris               : No. 07 14 November 2006
Ijin Operasional         : -
NPWP                          : -


JENIS PELAYANAN:
  • Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT)
  • Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT)
  • Majelis Dzikir dan Musyawarah
  • Pembinaan Mental Spiritual Anak

SEJARAH SINGKAT
Yayasan Pendidikan Islam Manba’ul Hikmah Wa Risalah (disebut Yayasan Pendidikan Islam Manba’ul Hikmah) berlokasi di Jl. R.E Martadinata Kampung Tanah Baru, Kelurahan Karang Baru, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat. Yayasan Pendidikan Islam Manba’ul Hikmah (YAPIM) didirikan pada tanggal 12 Juni tahun 2006 dan telah disahkan dihadapan notaris pada tanggal 14 Nopember 2006 dengan Akta Notaris Nomor 07.

Yayasan Pendidikan Islam Manba’ul Hikmah (YAPIM), sebagaimana tercantum dalam anggaran dasar, dan telah tertuang dalam akta notaris, bergerak dalam bidang  keagamaan, sosial dan kemanusiaan. Wujud dari anggaran dasar tersebut Yayasan Yayasan Pendidikan Islam Manba’ul Hikmah (YAPIM) berupaya turut berpartisipasi dalam pembangunan dan pembentukan pribadi manusia Indonesia yang memiliki keunggulan. Keunggulan dalam akidah yang kuat, akhlak yang mulia, ibadah yang tekun dan istiqamah semata-mata karena Allah, serta kompetensi pribadi dan jati diri dalam membangun bangsa. Berdasarkan hal tersebut, maka Yayasan Pendidikan Islam Manba’ul Hikmah (YAPIM), mendirikan dan menyelenggarakan pendidikan formal, diantaranya jenjang pendiidkan Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu.